"Setelah Uang Nasabah Tersangkut, baru ada peringatan di Mesin. (Photo: Ody Yunanda) |
Lhokseumawe,NEWSOBSERVASI: Mesin
Cash Deposit Machine (CDM) bank Mandiri
cabang Lhokseumawe selalu membuat para Nasabah kecewa. Selain sering eror,
mesin setoran ATM Mandiri yang hanya
disediakan satu saja di Kota Lhokseumawe terkadang membuat para nasabah geram. Bagaimana
tidak, terkadang uang dan kartu ATM Nasabah tersangkut di dalam.
Fahmy
(24), salah satu nasabah kepada wartawan mengatakan, sebagai nasabah ia sangat
kecewa dengan pelayanan Bank Mandiri, karena ia yang hendak menabung di mesin
CDM setelah memasukan kartu atm dan uang tiba-tiba mesin tersebut mengalami
kerusakan. Naasnya, Uang tidak kembali dari mesin (tertelan), Minggu
(16/11/2014). “Pada saat saya menabung tidak ada tanda atau peringatan bahwa
mesin tersebut sedang mengalami kerusakan”. Ungkap Fahmy.
Pada saat yang sama, warga asal
Kecamatan Kutamakmur itu lansung melaporkan kepada petugas yang berada disitu,
petugas dengan cueknya menyuruh Fahmy untuk kembali pada senin besok.
Hal serupa bukan pertama kali
terjadi di Bank Mandiri Lhokseumawe, kawan – kawan Fahmy juga pernah mengalami
hal tersebut. Ia dan para nasabah laiinya berharap supaya pihak Bank Mandiri
agar lebih bijak dalam melayani nasabah. (Ody)