Advertistment

 



OBSERVASI | BANDA ACEH :
Pegawai Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Aceh mengelar acara serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Kanwil Kemenkumham Aceh, Senin (8/9/2013) di aula kantor setempat.

Acara serah terima jabatan dari pejabat lama H Yatiman SH MHum kepada pejabat baru Fathlurachman SH MM ini dihadiri oleh seluruh pegawai dan Kepala Lapas di Aceh.

Dalam kesempatan itu, Fathlurachman yang sebelumnya menjabat sebagai Direktorat Jendral HKI (Hak Kekayaan Intelektual) Kementrian Hukum dan HAM RI mengungkapkan, ke depannya ia ingin mengajak semua pihak untuk dapat bekerjasama dengan penuh tanggung jawab.
“Saat pelantikan saya tanggal 28/8/2013, menteri juga mengamanahkan untuk memantau dan menuntaskan masalah-masalah yang terjadi di rutan dan lapas. Semua kasus yang terjadi akan dipelajari dan akan ditindak sesuai hukum yang ada jika terbukti bersalah, siapapun orangnya,” tegas pria kelahiran Lhoknga Aceh Besar itu.

Terkait kasus narapidana yang kabur dari Lembaga Permasyarakatan (LP)  di Aceh selama ini,menurut Fathluracman mengaku dirinya juga akan menindak lanjutan masalah tersebut. Dikatakanya juga selama ini saya lihat kinerja Kakanwil Kemenkum HAM, sudah bagus dan kita akan lanjutkan soal napi yang kabur.''tegasnya.

"Sementara  itu, Yatiman SH MHum dalam sabutannya antara lain menyampaikan selamat kepada Fathluracman,untuk memimpin Kanwil kemenkum HAM Aceh."Saya ucapkan terimakasih kepada jajaran Kanwil kemenkum HAM  Aceh yang telah memberi dukungan penuh selama saya bertugas di sini. Semoga hubungan baik yang terjalin selama ini akan terus berlangsung di masa mendatang dengan penjabat yang baru."jelas Yatiman.

Liputan: Darwin
 
Top