NEWS OBSERVASI - Barcelona baru saja ditaklukkan oleh Valencia 2-3 dalam laga yang digelar pada Sabtu (1/2). Kekalahan ini membuat catatan Barcelona yang menguasai klasemenLiga Spanyol dalam 59 pekan beruntun terancam pupus. Atletico dan Real Madrid yang baru bermain pada Senin (3/2) siap merebut puncak klasemen La Liga.
Dengan mengumpulkan 54 poin dari 22 pertandingan, Barcelona memang masih ada di puncak klasemen. Mereka unggul selisih gol dari Atletico Madrid dengan perbandingan surplus 43-38. Namun, salah-salah di jornada 22 mereka akan tergusur ke peringkat ketiga.
Atletico Madrid akan menghadapi Real Sociedad di Vicente Calderon. Memang La Real bukan lawan yang mudah dikalahkan. Namun, tampil di kandang sendiri akan membuat Atleti lebih tenang. Dan bukan tidak mungkin, merekalah pemimpin klasemen di jornada 22 andai menang.
Sementara itu, Real Madrid akan bertarung ke markas Athletic Bilbao. Los Blancos juga memiliki rekor yang apik saat menghadapi sang rival di duel klasik ini. Artinya, bukan tidak mungkin angka 53 yang sekarang, akan bertambah menjadi 56 poin.
Cukup tragis bagi Barcelona jika mereka kemudian tersalip di klasemen sementara. Apalagi jika nantinya gagal meraih trofi Liga Spanyol. Pasalnya, menguasai klasemen lebih dari setengah musim, ternyata tidak menjadi jaminan untuk menggenggam gelar.
Kekalahan atas Valencia sendiri membuat Barcelona untuk pertama kalinya terjegal di Camp Nou di kompetisi domestik setelah tumbang oleh Real Madrid 1-2 pada April 2012.