Ada sebuah kisah tentang seorang
ibu. Pada suatu hari dibuat acara lomba orang-orang kuat, yaitu memeras kulit
jeruk kering hingga keluar airnya dan bagi yang dapat melakukannya akan
mendapatkan hadiah (1 Milyar), semua orang berbondong-bondong menonton acara
tersebut yang akan dilakukan oleh orang-orang kuat sedunia.
-orang pertama "ah,, siapa
yang bodoh membuat lomba semacam ini, saya menyerah saja".
-orang kedua " waduh
gila bener ni,, gak bakalan keluar airnya kalau kulit jeruk kering".
-orang ketiga dan seterusnya juga
tidak ada yang bisa memeras kulit jeruk kering sampai keluar airnya.
Ketika itu juri dan
penyelenggara acara memberikan kesempatan kepada penonton untuk mencobanya,
ternyata tidak ada satupun penonton yang berani mencoba.
-penonton "ah,, biar kita
peras juga gak bakalan keluar airnya tu, orang kuat aja gak bisa lakuin apalagi
kita yang gak ada apa-apanya".
Terlihat dari kejauhan seorang ibu
yang berbadan kecil,kurus menunjuk tangan dan ingin mencoba..
dia mulai mencoba dan
mencoba, 5 menit berlalu, dan orang-orang mulai menertawakannya.
-penonton "hahahahaha,, sampe
matipun kagak bakalan bisa,,".
waktu terus berjalan dan
ibuk itu tidak melepaskan genggamannya hingga akhirnya tetesan air mulai
terlihat, waktu sudah selesai.
para juri keheranan, karena acara
yang mereka buat adalah acara yang tidak akan ada pemenangnya, tapi disaat itu
juri bertanya pada si ibuk itu.
"apa yang kamu lakukan hingga
tetesan air kulit jeruk kering ada" (juri).
Itu adalah keringat yang keluar
dari sebuah alasan.
-ibu " keluarga saya sedang
mengalami musibah, suami saya harus dioperasi dalam minggu ini, anak saya putus
sekolah karena tidak ada biaya, dan saya punya banyak utang yang tidak sanggup
saya lunasi.
Juri dan pengamat
acara berkata.
"kamu adalah orang kuat
sedunia,dan kamu pantas mendapatkan uang (1 milyar).
Itulah yang terjadi, sebuah alasan
yang kuat dan keiklasan akan merubah cara pandang hidup kita, jika kita punya
alasan untuk melakukan dan menggapai sesuatu,apabila alasan tersebut kuat maka
anda akan berhasil, dan yakinkan bahwa anda sudah punya alasan untuk
mendapatkan sesuatu. Orang kuat bukanlah mereka yang besar akan otot-otot yang
kekar, melainkan mereka yang punya alasan logis untuk melakukan sesuatu hingga
sampai pada puncaknya.
salam inspirasi
Write by Usmandani @ facbook .Alves