Advertistment

 

NEWS OBSERVASI: Real Madrid mencuri tiga angka penuh dari Riazor Stadium setelah menumbangkan tuan rumah Deportivo La Coruna dengan skor 8-2, Sabtu (20/9) malam WIB.

Cristiano Ronaldo mencetak tiga gol di laga ini, sementara Gareth Bale dan Javier Hernandez dengan dua gol. Ada pun satu gol lain dilesakkan dengan indah oleh James Rodriguez.

Tambahan tiga angka memperbaiki posisi Real Madrid di klasemen. Perolehan poin mereka saat ini adalah enam angka dari empat laga.

Sedangkan bagi La Coruna, perolehan empat angka masih harus dipertahankan dan disyukuri, setidaknya hingga saat ini.

Babak I
Di 15 menit pertama laga, tak banyak peluang tercipta. Masing-masing tim sepertinya masih meraba-raba kekuatan lawan mereka.

Baru di menit 16 tercipta peluang terbuka buat Real Madrid unggul. Berawal dari umpan Karim Benzema, Gareth Bale mencari posisi yang pas dan menendang bola, tapi masih bisa diselamatkan kiper La Coruna.

Empat menit kemudian, Cristiano Ronaldo mendapat kiriman bola dari Luka Modric, tapi sepakannya masih melebar dari gawang.

Di menit 29, Real Madrid bisa memecah kebuntuan. Pemain terbaik versi Goal 50, Ronaldo, melesakkan bola ke gawang tuan rumah dengan sundulannya, menyambut umpan Alvaro Arbeloa.

Gol tersebut membuat pertandingan lebih cair. Real Madrid juga bisa leluasa melakukan tekanan dan menciptakan sejumlah peluang untuk menambah keunggulan.

Betul saja, di menit 36, Real Madrid unggul 2-0 setelah James Rodriguez melepas tendangan cantik ke sudut atas gawang Lux.

Tak berhenti di situ, empat menit jelang turun minum, Ronaldo mencetak gol keduanya di laga ini. Berawal dari serangan balik cepat, Benzema membawa bola ke pertahanan La Coruna, tapi dijatuhkan sebelum sampai ke kotak penalti. Bola liar langsung disambut Ronaldo dengan tendangan ke gawang yang kosong karena Lux salah mengambil keputusan keluar dari gawangnya. Real Madrid pun memimpin tiga gol tanpa balas di Riazor Stadium pada paruh babak pertama.

Babak II
La Coruna berusaha langsung menekan di awal babak pertama. Di menit 49, hadiah penalti diberikan kepada trim tuan rumah menyusul handball yang dilakukan Sergio Ramos di kotak terlarang.

Haris Medunjanin maju sebagai eksekutor dan berhasil mengecoh Iker Casillas dengan tendangannya. La Coruna memperpendek selisih gol menjadi 3-1 di menit 51.

Kepercayaan diri pemain tuan rumah pun bangkit. Luis Farina mendapat kesempatan dengan tendangan volinya, tapi bola masih bisa diblok Casillas.
Di menit 66, Real Madrid kembali menjauh dari kejaran lawan. Adalah Gareth Bale yang menjadi pencetak gol setelah memaksimalkan umpan Marcelo dengan sepakannya.

Delapan menit kemudian, Bale kembali menggetarkan jala Lux. Tak terkawal di sektor kanan pertahanan La Coruna, Bale melepas tendangan, yang sempat ditepis Lux dan mengenai mistar, namun kemudian bergulir ke gawang untuk menjadikan skor berubah menjadi 5-1.

Di menit 78, James Rodriguez menyodorkan umpan kepada Ronaldo, yang tak terkawal di kotak penalti tim tuan rumah. Ia pun tak kesulitan mengubah skor menjadi 6-1.

Namun hujan gol belum berhenti. Di menit 84, La Coruna memperpendek jarak. Umpan Isaac Cuenca dituntaskan dengan sempurna oleh Toche dengan sundulannya.

Real Madrid kembali menjaga jarak. Di menit 88, Javier Hernandez, yang masuk menggantikan Bale, melepas tendangan voli ke sudut atas gawang Lux dan menjadikan papan skor berubah menjadi 7-2 untuk tim tamu. 
Gol tersebut bukan menjadi penutup pesta gol di laga ini. Chicharito kembali menambah pundi-pundi golnya dengan tendangan dari jarak jauh yang tak mampu dijangkau Lux.

Sumber:  goal.com
 
Top