Advertistment

 

OBSERVASI | BANDA ACEH:
Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 68, Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Banda Aceh akan mengadakan kegiatan "‘Indonesia Bersepeda," Minggu (15/9/2013).
 
Kepala RRI Banda Aceh, H Mirza Musa,  mengatakan kegiatan Indonesia bersepeda itu akan mengambil star dan finish di lapangan Blang Padang, Banda Aceh.
 
Kegiatan Indonesia Bersepeda yang terbuka untuk masyarakat umum dengan menyediakan hadiah melalui door prize akan menempuh rute sejumlah ruas jalan protokol yang ada dalam Kota Banda Aceh dan sekitarnya.
 
"Kami berharap agar Indonesia Bersepeda ini dapat diikuti sebanyak-banyaknya peserta, hal itu tidak dapat terlaksana tanpa adanya partisipasi dan dukungan dari semua pihak baik masyarakat umum maupun pihak terkait termasuk TNI/Polri,” ucap Mirza Musa, kepada wartawan, Sabtu (14/9/2013).
Untuk itu, lanjut MIrza, masyarakat yang berminat baik perseorangan maupun yang tergabung dalam wadah organisasi kirannya dapat berpartisipasi dengan cara datang langsung bergabung di Blang Padang pada pukul 07.00 WIB.
 
Ia sangat optimis kegiatan Indonesia Bersepeda ini akan mendapat perhatian dari berbagai kalangan dari anak-anak hingga dewasa, mengingat bersepeda sudah merupakan kebutuhan bagi sebagian masyarakat Aceh.
 
Mirza Musa menambahkan, kegiatan Indonesia Bersepeda akan berlangsung di 81 Satker RRI seluruh Indonesia yang pelepasannya akan dilakukan oleh Direktur Utama RRI Rosarita Niken Widiastuti di RRI Bandung. 
 
Liputan: Darwin|Syahril

 
Top