Advertistment

 

Lhokseumawe, NEWS OBSERVASI - Jurnalis Pase Football Club (JPFC) harus puas dengan hasil imbang 2-2, dalam laga persahabatan melawan Datasement Arhanud Rudal 001 Aceh Utara. Jumat, 14 Februari 2014.
Bermain di Stadion Tunas Bangsa Lhokseumawe yang terlihat sangat gersang, memaksa permaian kedua tim terlihat agak sulit. Hingga beberapa kali para pemain kedua kesebelasan yang jatuh bangun.
Sejak menit-menit awal, JPFC terus melancarkan serangan ke jantung pertahanan lawan. Tak sia-sia pada ke 15 Ayi Jufridar berhasil membobol gawang Datasement Arhanud Rudal 001 Aceh Utara.
Ternyata Jurnalis Pase belum merasa puas, pada menit ke 30 benteng pertahanan Datasemen Arhanud Rudal 001 Aceh Utara kembali dibobol, kali ini gliran Ali Genoe. Hingga kedudukan menjadi 2-0 untuk kemenangan JPFC.
Usai turun minum, tempo permainan terlihat semakin cepat. JPFC pun  mulai membangun serangan dari sisi sayap, meskipun demikian benteng pertahanan lawan terlihat sangat kuat.
Pada menit ke 40, wasit menghadiahkan tendangan penalti bagi kesebelasan Datasement Arhanud Rudal 001 Aceh Utara, karena terjadi handball dari salah seorang pemain belakang JPFC, hingga tendangan penalti tersebut berhasil dieksekusi dengan baik, hingga kedudukan berubah 2-1.
JPFC terus mengejar ketinggalan, sedikit kewalahan, tetapi kerjasama tim dan strategi permainan masih saja terus diarahkan oleh Manager JPFC, Adlin Syakubar. Memasuki menit ke 60, gawang JPFC kembali dibobol oleh penyerang Datasement Arhanud Rudal 001 Aceh Utara. Hingga kedudukan berubah menjadi 2-2, hasil imbang terus bertahan hingga pertandingan berakhir. (Ab)
 
Top