Advertistment

 

Foto: aditpunya blogspot

(OLEH :USMANDANI)
Masa depan merupakan masa-masa yang sangat dinantikan oleh seluruh manusia di muka bumi ini, banyak yang berharap masa depannya cerah bagaikan rembulan di malam hari, ada juga yang berharap megah bagaikan berlian. Tidak ada yang berharap masa depannya akan seperti reruntuhan bangunan yang diterpa badai, tidak juga yang berharap kehidupannya bagai semak belukar. Terkadang juga setiap saat menghayalkan keindahan di masa depan serta ketenangan hingga hari tua nanti, tetapi sangat sedikit yang berfikir bagaimana cara memetik keindahan di masa depan nanti, cara mendapatkan ketenangan di masa yang akan datang.


Dalam perjalanan kehidupan yang sebenarnya manusia dituntut untuk selalu berserah diri pada Sang pencipta, jika seorang hamba tidaklah berserah diri pada-Nya, maka masa depannya tidak akan seindah cita-citanya. Sekilas kehidupan ini hanya bagai buih-buih ombak di lautan ganas, namun jika terbiasa dengan ketulusan maka yang bisa kita dapatkan adalah kelurusan serta ketenangan lahir dan batin tanpa berharap lebih pada sang pemberi rezeki. Pandangan agama terhadap relasi kehidupan dunia dan akhirat sangatlah dekat antara kehidupan dan jalan menuju masa depan, karena dalam pandangan agama masa depan yang sesungguhnya adalah akhirat yaitu masa dimana kita akan kekal di sana, mendapatkan semua apa yang telah kita usahakan sewaktu di dunia. Baik buruknya kehidupan kita di dunia semua akan menghampiri kita di masa depan.


Jika kita masih terus berharap masa depan dunia, maka yang harus kita pikirkan adalah keabadian yang hanya sebatas pandangan saja, sedangkan keabadian lahir dan batin adalah ketika hidup kita di alam akhirat. Kesuksesan yang kita raih di dunia tidak akan abadi jika kesuksesan tersebut hanya untuk dunia saja dan tidak berefek kepada akhirat.

Oleh karena itu, jangan hanya berhayal dan mengejar kesuksean dunia saja, tetapi jadikan kesuksesan akhirat kita sebagai landasan utama.

 Salam News Observasi,
(USMANDANI), Satra Wahana Nusantara @2014
 
Top